#beritalampung#beritalampungterkini#minyakgoreng#minyakgorengmurah#minyakita

Pedagang Kesulitan Mendapatkan Minyak Goreng Minyakita

Pedagang Kesulitan Mendapatkan Minyak Goreng Minyakita
Pedagang sembako sedang melayani pembeli, Minggu, 29 Januari 2023. Lampost.co/Yudi Wijaya


Bandar Lampung (Lampost.co) -- Pedagang di pasar tradisional Kota Bandar Lampung mulai merasa kesulitan mendapatkan stok Minyakita. Kejadian tersebut sudah berlangsung sekitar seminggu.

Yanti, salah seorang pedagang sembako di Pasar Cimeng, mengaku kesulitan mencari stok minyak goreng Minyakita. Kondisi itu sudah terjadi sejak seminggu terakhir. Kalaupun ada, harga modal sudah di atas harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pada kemasan.

"Sudah seminggu ini stoknya sulit dicari. Ini saja saya cuma punya beberapa liter lagi. Itu pun yang kemasan plastik untuk yang botol sudah tidak ada lagi di distributor," katanya saat ditemui Lampost.co, Minggu, 29 Januari 2023.

Baca juga: Pengamat Sebut Fluktuasi Harga Komoditas Fenomena Normal 

Dia mengatakan saat ini untuk satu liter minyak goreng dengan merek Minyakita dijual dengan harga Rp15 ribu, padahal HET-nya Rp14 ribu per liter. "Dari distributor saja sudah ambil dengan harga Rp14.200 per liter. Kalau mau dijual Rp14 ribu bukan untung malah rugi. Harga segitu saja untungnya sudah sangat tipis," katanya.

Ningsih, pedagang lainnya mengungkapkan hal sama. Dia menyebutkan Minyakita sekarang sudah susah untuk didapatkan. Kalaupun ada harganya sudah di atas HET pada kemasan.

"Harga HET pada kemasan Rp14 ribu sedangkan harga ngambil dari distributor saja sudah di atas itu. Jadi sekarang dijual di harga Rp15 ribu, itu pun untungnya tipis," ujarnya.

EDITOR

Muharram Candra Lugina


loading...



Komentar


Berita Terkait