#beritalampung#beritalampungterkini#perekonomianlampung#resesi#ekonomi

Masyarakat Lampung Harus Siaga Hadapi Resesi

Masyarakat Lampung Harus Siaga Hadapi Resesi
Ilustrasi. Dok Lampost.co


Bandar Lampung (Lampost.co) -- Meski di tengah isu guncangnya perekonomian global, ekonomi Lampung meningkat. Sektor agroindustri diprediksi berkontribusi cukup baik terhadap perekonomian daerah.

Ekonom Universitas Lampung (Unila), Nairobi menuturkan meskipun pertumbuhannya tergolong kecil, Lampung belum begitu terdampak resesi.

"Saat ini Lampung belum terdampak (resesi). Tapi mungkin jangka panjang akan terdampak kalau sudah parah, " kata dia saat diwawancarai melalui telepon, Senin, 16 Januari 2023.

Baca juga: Pengamat: Ada Tiga Penyebab Daya Beli Masyarakat Menurun di Awal Tahun 

Menurut dia, pendapatan negara dari pajak tahun ini akan turun. Dampak resesi pun tak akan lepas dari kegiatan ekspor dan impor. Jika sudah parah, biaya yang dikeluarkan untuk impor akan lebih mahal, dan pendapatan yang dihasilkan dari kegiatan ekspor akan semakin sedikit.

Walau begitu, Nairobi menilai masyarakat belum begitu tanggap akan ancaman goyahnya perekonomian. Masyarakat belum memiliki usaha untuk melakukan ekspansi.

"Yang mereka pikirkan adalah bagaimana penyelamatan diri agar konsumsi dan produksi tetap berjalan, tapi tidak ada usaha untuk melakukan ekspansi," katanya.

EDITOR

Muharram Candra Lugina


loading...



Komentar


Berita Terkait