#listrik

Instalasi Jaringan Listrik PLN di Dua Pekon Suoh Tunggu Amdal

Instalasi Jaringan Listrik PLN di Dua Pekon Suoh Tunggu Amdal
Jaringan listrik PLN. Dok Lampost


Liwa (Lampost.co) -- Jaringan listrik PLN terus merangsek masuk ke dalam pedesaan terpencil di Lampung. Salah satunya di wilayah Suoh, Lampung Barat, yang hingga kini masih ada dua pekon yang belum menikmati penerangan, yaitu Pekon Roworejo dan Pekon Sidorejo. 

Kabag SDA dan Ketenagakerjaan Lampung Barat, Sriwiyatmi, mengaku kedua pekon tersebut belum memiliki jaringan listrik PLN karena pemasangannya harus melalui kawasan hutan lindung. Kondisi itu mewajibkan prosesnya untuk memenuhi berbagai persyaratan, seperti peta dan Amdal. 

"Untuk peta zonanya sudah dikeluarkan pada akhir tahun lalu dan saat ini tinggal menunggu Amdal saja," kata Sri, Minggu, 10 April 2022.

Kekurangan proses tersebut kini masih diproses Kementerian LHK. Setelah dokumen Amdal dilengkapi, maka diteruskan dengan kajian teknis yang dikeluarkan Dinas Kehutanan Lampung. "Selain itu, PLN juga harus membuat Pakta Integritas," ujarnya.

EDITOR

Effran Kurniawan


loading...



Komentar


Berita Terkait