Bandar Lampung Aman dari Penyebaran Covid-19 Usai Muktamar

Bandar Lampung (Lampost.co) -- Usai pelaksanaan Muktamar Ke-34 Nahdlatul Ulama(NU), Wali Kota Bandar Lampung Eva Dwiana menyatakan Bandar Lampung aman dari penyebaran virus covid-19.
"Alhamdulillah setelah pelaksanaan Muktamar Kota Bandar Lampung aman dari covid-19," ujar bunda Eva, sapaan akrabnya, saat memberikan pengarahan tim yustisi, di halaman kantor wali kota setempat, Jumat, 24 Desember 2021 malam.
Menurutnya, selama pelaksanaan itu, tim satgas covid-19 setempat mulai 21 Desember 2021 hingga 24 Desember 2021 selalu memberikan pengawasan terutama pada tempat yang disinggahi oleh muktamirin.
"Tim satgas juga selalu lakukan pengawasan terutama di hotel dan tempat penginapan yang ditempati oleh peserta Muktamar, agar semua terhindar dari penyebaran covid-19," kata Eva Dwiana.
Baca juga: Dinkes Lampung Nilai Peserta Muktamar Ke-34 NU Aman dari Covid-19
Menurutnya, malam ini tim yustisi Satgas covid-19 Kota Bandar Lampung melakukan pengawasan terutama di tempat ibadah umat kristiani dan tempat pusat keramaian seperti kafe dan sejenisnya.
Tim yustisi terdiri dari unsur TNI, Polri, Satpol-PP, Dishub, BPBD, dan Sekretariat Kota Bandar Lampung.
EDITOR
Wandi Barboy
Komentar