#beritalampung#beritalampungterkini#asn#kinerja#opd#pemkabpringsewu

ASN Pemkab Pringsewu untuk Terus Tingkatkan Kinerja

ASN Pemkab Pringsewu untuk Terus Tingkatkan Kinerja
Sekretaris Kabupaten Pringsewu Heri Iswahyudi saat memberikan pengarahan kepada ASN di Pringsewu dalam apel besar di halaman pemkab setempat, Senin, 2 Januari 2023. Dok Kominfo Pringsewu


Pringsewu (Lampost.co) -- Seluruh aparatur sipil negara (ASN) dan organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Pringsewu agar meningkatkan pola kerja yang bertanggung jawab, cerdas dalam berpikir, dan mendapatkan hasil optimal. Hal tersebut untuk mewujudkan Pringsewu yang berdaya saing, harmonis, dan sejahtera dalam mewujudkan Lampung Berjaya.

Demikian disampaikan Sekretaris Kabupaten Pringsewu Heri Iswahyudi mewakili Pj Bupati Adi Erlansyah saat memimpin apel besar mengawali hari kerja perdana 2023 di Lapangan pemkab setempat, Senin, 2 Januari 2023. Apel dihadiri para asisten dan staf ahli bupati serta kepala-kepala perangkat daerah, bagian dan camat, serta seluruh ASN di lingkungan Pemkab Pringsewu.

Baca juga: Apel Perdana 2023, Bupati Lamteng Dapati Randis Menunggak Pajak

Sekkab mengatakan apel perdana memiliki makna penting dan strategis karena merupakan wahana tepat untuk merenungkan kilas balik perjalanan Pringsewu serta mengevaluasi hasil karya di 2022. Selain itu, sebagai refleksi menambah fundamental sehingga ke depan proses penyelenggaraan pemerintahan akan lebih terarah, optimal, efektif, dan efisien.

"Kepala perangkat daerah agar benar-benar dalam melaksanakan pengawasan terhadap jajaran atau bawahannya masing-masing atau dikenal dengan pengawasan melekat. Kemudian memperhatikan juga kesejahteraannya," ujarnya.

Heri juga mengimbau seluruh ASN dan OPD agar dapat menjaga kerukunan dan kebersamaan dalam lingkungan kerjanya masing-masing sehingga tercipta suasana kerja yang nyaman. "Seluruh ASN dan OPD agar dapat menjaga kerukunan dan kebersamaan dalam lingkungan kerjanya masing-masing sehingga tercipta suasana kerja yang nyaman, serta dapat meningkatkan pola kerja yang bertanggung jawab, cerdas dalam berpikir, dan mendapatkan hasil optimal," katanya.

EDITOR

Muharram Candra Lugina


loading...



Komentar


Berita Terkait